Tata Cara Mengirimkan Hewan Peliharaan Menggunakan Jasa Cargo Jakarta Manado Dengan Pesawat

โ€”

by

in

 

Bukan hanya elektronik atau mebel saja namun saat ini hewan peliharaan juga bisa dikirim menggunakan Jasa Cargo Jakarta. Tentunya hal ini menjadi kabar gembira bagi seseorang yang ingin pindah rumah dan mengajak hewan peliharaannya. Lantas bagaimana cara pengirimannya ada yang tahu?.

Persyaratan Tata Cara Mengirimkan Hewan Peliharaan Menggunakan Jasa Cargo Jakartaย  Manado

Pada dasarnya untuk mengirimkan hewan peliharaan dari Jakarta ke Manado tidaklah sulit seperti apa yang dibayangkan sebelumnya. Namun Anda perlu mempersiapkan beberapa dokumennya terlebih dahulu seperti berikut.

  • Surat keterangan kesehatan dari hewan peliharaan itu yang didapat dari dokter hewan.
  • Surat keterangan bahwa hewan tersebut telah divaksin.
  • Surat keterangan anti rabies untuk jenis hewan anjing.
  • Surat rekomendasi dari dinas peternakan tujuan bahwa daerah yang akan dikunjungi bisa menerima hewan dari luar.
  • Surat karantina hewan dari pihak bandara bagian karantina.
  • Surat pengeluaran hewan dari dinas peternakan sesuai Alamat pengiriman.

Alasan utama mengapa masyarakat Indonesia lebih menyukai mengirimkan hewan peliharaannya menggunakan jalur udara dikarenakan prosesnya cepat dan udah mengurus persyaratannya. Adapun tata cara yang bisa Anda ikuti seperti berikut ini.

  • Pertama datangi terlebih dahulu Dinas Peternakan setempat.
  • Setelah itu sampaikan maksud dan tujuan yakin mengirimkan hewan peliharaan.
  • Isilah formulir yang diberikan kepada petugas secara lengkap dan detail termasuk jumlah hewan yang hendak dikirim.
  • Selanjutnya hewan peliharaan tersebut akan dikarantina di bandara setempat.
  • Nantinya Anda akan mendapatkan surat keterangan karantina beserta kisaran biaya yang telah ditentukan oleh pihak bandara.
  • Nantinya Anda bisa membawa hewan peliharaan tersebut yang sudah dilengkapi surat keterangan dari bagian cargo bandara.
  • Hewan-hewan yang akan dikirim tersebut nantinya akan dikemas sesuai standar kargo dengan biaya pengiriman sama seperti volume
  • Untuk jenis pengiriman via udara, konsumen diharuskan berkoordinasi terlebih dahulu dengan penerima untuk bisa mengambil hewan peliharaan tersebut di bandara tujuan.

Tips Mengirimkan Hewan Peliharaan Melalui Jalur Udara Dengan Aman

Agar hewan peliharaan bisa sampai tempat tujuan dengan aman maka Anda perlu melakukan beberapa tipsnya. Daripada membuang-buang waktu dan semakin penasaran langsung saja ikuti beberapa tipsnya seperti berikut.

  1. Pastikan Telah Memilih Jasa Cargo Udara Yang Murah

Dengan menggunakan jasa cargo yang murah tentunya bisa menghemat budget pengiriman. Oleh karenanya pastikan telah memilih jasa Cargo yang murah. Selain itu Anda juga perlu memeriksa tenaga dari pihak penyedia jasa pengiriman itu bahwa mereka sudah berpengalaman dalam penanganan hewan peliharaan secara benar. Umumnya ciri-ciri cargo yang baik itu untuk pengiriman hewan adalah memiliki ruang kabin khusus yang nantinya akan digunakan menempatkan berbagai hewan peliharaan.

  1. Memeriksa Izin Pengiriman Hewan

Dikarenakan ada beberapa wilayah yang tidak memperbolehkan mengirimkan hewan seperti anjing, burung dan kucing, maka sebelum mengirimkannya pastikan telah memeriksa izin Apakah tempat yang akan dituju melarang atau tidak.

  1. Melengkapi Dokumen Persyaratan Dan Memeriksa Hewan

Agar hewan peliharaan sampai tujuan dengan selamat maka perlu memeriksa kondisinya terlebih dahulu. Jika hewan peliharaan itu dalam kondisi sakit sebaiknya batalkan supaya tidak membahayakan keselamatannya selama proses pengiriman berlangsung. Selain memeriksa kesehatan hewan, Anda juga perlu mempersiapkan dokumen persyaratannya seperti bukti vaksin dari dokter hewan yang nantinya akan diserahkan kepada penyedia jasa cargo udara yang menangani pengiriman hewan peliharaan.

demikianlah ulasan singkat tentang cara pengiriman hewan peliharaan menggunakan jasa cargo Jakarta Manado via jalur udara. Di dalam pengambilannya nanti pastikan membawa kartu identitas berupa KTP di bandara tujuan.